Recents in Beach

header ads

Cara Membuat Petai Sambalado Yang Pedas Dan Nikmat

loading...
loading...
 Cara membuat petai sambalado yang pedas dan nikmat , halo semua dengar kata sambalado jadi keingat  sama penyanyi dangdut ayu ting ting , dengan lagunya yang berjudul sambalado , sambalado adalah singkatan dari sambal balado sambal yang terasa pedas namun nikmat rasanya ,kali ini saya akan menulis mengenai petai sambalado , ini merupakan masakan khas dari kota padang , selain itu untuk yang hoby makan petai masakan ini bisa di jadikan alternatif atau pilihan supaya berganti ganti memasak petainya sehingga tidak bosan ,membuat petai sambalado sangatlah mudah dan cukup singkat membuatnya , untuk membuatnya di butuhkan beberapa bahan bahan sebagai berikut :
 
Bahan - bahan :
- 20 papan petai
- 3 sdm minyak tumis atau minyak goreng


Bumbu - bumbu :
- 10 buah bawang merah
- 50 gr cabe giling

Cara memasaknya :
- Buang serat kedua tepi petai ,kemudian iris melintang tipis - tipis  beserta kulitnya ,lalu keluarkan isi petai
- Panaskan minyak, lalu goreng petai hingga kekuningan ,tetapi jangan terlalu kering ,lalu angkat dan tiriskan ,
- Panaskan 3 sendok makan sayur ,tumis bumbu yang di haluskan hingga setengah matang ,
- Bubuhi garam ,masukkan petai , masak sambil sekali kali di aduk.
- Angkat petai sambalado bila semua bumbu sudah tercampur rata , kering dan bumbu meresap pada petai .

Demikian cara membuat petai sambalado yang pedas dan nikmat , selamat mencoba ya.

Post a Comment

0 Comments